11.11.2010

kerja sampingan sebagai "loper koran"

tulisan saya yang satu ini terinspirasi dari seorang anak SMP yang berjalan mondar mandir di sekitar peron kereta dengan membawa setumpuk koran di genggaman lengannya. Berjalan perlahan menghampiri saya, iapun menawarkan jualannya ke pada saya.
Anak SMP : ka, korannya ka..?
Saya : ngga dek, makasih..
dan iapun akhirnya duduk sejenak di samping saya, sekedar istirahat iapun membeli segelas air putih. Dengan sangat terharu dan bangga saya memandangi anak ini dari ujung rambut hingga kaki, tubuh yang cukup bersih, dengan kaus hitam celana panjang biru SMP dan sepatu sekolah. Perkiraan saya, sepulangnya ia dari sekolah ia langsung berjualan koran di kereta.
Sehabisnya ia beristirahat, iapun kembali berjalan dan menawarkan korannya kepada semua orang..

******

pesan moral yang tersimpul dalam pengalaman saya ini adalah, ada baiknya bagi kita (para mahasiswa) untuk menuntut ilmu sebanyak-banyaknya, dan sebisa mungkin untuk meringankan beban yang di pikul orangtua terutama dalam hal materi. Mulai saat inilah waktunya kita untuk menyadari seberapa kuat kita harus menghadapi hidup kita dan berinisiatif untuk memikul semua masalah dengan bekerja keras dan berdoa :)

No comments:

Post a Comment